Inspirasi Gaya Athleisure yang Sederhana, Sporty, dan Nyaman

Dian Afrillia
Inspirasi Gaya Athleisure yang Sederhana, Sporty, dan Nyaman

Sudah pernah dengan gaya berpakaian athleisure? Ini merupakan gabungan dari kata athletic dan leisure, sebuah tren fashion yang menonjolkan sisi kasual, sporty, tapi tetap stylish. Gaya athleisure mengutamakan kenyamanan dan kesederhanaan. Kebanyakan fashion item yang digunakan memang baju-baju olahraga, tapi bisa di mix and match sesuai kebutuhan. Bahkan, gaya athleisure ini juga bisa dibikin tampilan semi-formal lho! 

Kalau kamu lebih suka pakai outfit yang nyaman, sederhana, nggak ribet, nampaknya gaya athleisure ini akan cocok untukmu. Yuk simak inspirasi padu padannya berikut ini! 

Legging, hoodie, dan sneakers adalah kunci untuk tampil athleisure. Di sini kamu bisa bermain-main dengan warna atau motif legging dan hoodie. Pas banget buat jalan-jalan santai atau bisa jadi gaya andalan saat traveling. 

Kamu juga bisa memadukan satu set sport bra dan track pants ditambah dengan jaket yang diikat di pinggang dan pastinya sneakers. Berpakaian seperti ini seharian sih sudah pasti nyaman dan simple. 

Mau hangout santai sama teman-teman atau sekadar jalan-jalan di mall? Kamu juga bisa lho memadukan baju dan sepatu olahraga dengan knitwear outer dan tas cantik seperti ini. Hasilnya malah memadukan kesan sporty dan feminin. 

Gaya athleisure berikut ini juga terlihat sangat nyaman ya? Mix and match-nya pun gampang banget! Tinggal pakai legging hitam polos, atasannya bisa crop t-shirt atau tank top, lalu ditambah bomber jacket yang memberikan kesan boyish.

Karena sepeda sedang ngetren sekarang ini, biker short juga ikutan hits di kalangan pencinta fashion lho. Biar nggak terlalu tampak seperti habis pulang sepedaan, kamu bisa padukan celana pendek khas pesepeda dengan atasan t-shirt dan oversized jacket. 

Masih dalam tema biker short, dibikin tampilan semi formal seperti ini juga stylish banget ya? Kamu bisa pakai biker short dengan atasan t-shirt, blazer, dan “ugly” sneakers. 

LATEST ARTICLE