Park Bom akan Comeback Setelah Berhasil Turunkan Berat Badan dan Lewati ADD

Nesia Amarasthi
Park Bom akan Comeback Setelah Berhasil Turunkan Berat Badan dan Lewati ADD

Wanita yang dulu tergabung dalam YG Entertainment, Park Bom berhasil menurunkan berat badan dari 70 kilogram menjadi 59 kilogram. Setelah menjalani proses bersama konsultan diet dan melewati fase ADD saat berat badannya melambung, seleb Korea yang lahir 24 Maret 1984 ini mengabarkan akan comeback.

Pihak agensi, DNation, mengungkapkan bahwa dari sekian banyak selebritis Park Bom paling susah diatur. Eks 2NE1 ini mengalami perubahan suasana hati dan nafsu makannya nggak bisa dikendalikan. Ini terkait dengan ADD yang dialaminya.

Kemarin (4/1) wanita yang bernama asli Jenny Park memamerkan penampilan barunya. Merasa lebih sehat, berdasarkan pengakuan Park Bom minum sedikit obat. Tahun 2019, ia tampil di Grand Bell Awards dan merasa terkejut melihat penampilannya sendiri. Sejak itu ia melakukan diet, namanya diet Juvis yang juga dijalani oleh Shindong, Sam Hammington dan Huh Gak.

Juvis Diet adalah konsultan diet untuk membantu penurunan berat badan. Banyak selebritis Korea Selatan menjalani program bersama perusahaan ini. Dikutip dari CNN, program diet dirancang berdasarkan kondisi setiap klien. Sejak tahun 2009, banyak klien berkonsultasi di perusahaan ini meski pihak intern perusahaan nggak membuka prosesnya secara detail.

Berkaitan dengan yang dialami Park Bom yang bermasalah dengan suasana hati dan hasrat untuk makan yang nggak terkontrol, kedua aspek tersebut jadi hal penting yang jadi kunci dalam proses penurunan berat badan. Selain mengontrol porsi dan tetap makan tiga kali sehari, jam tidur cukup juga menentukan keberhasilan diet.

Shandong yang juga menjalani program diet bersama Juvis Diet mengungkapkan, ia tidur sehari 8 jam. Ia tidur pukul 11 malam dan bangun pada pukul 7 pagi. Ia juga mengatakan bahwa memberi jeda selama 5 jam setiap makan. Artinya, antara sarapan, makan siang dan makan malam berjeda selama 5 jam.

Terkait yang dialami Park Bom, Juni tahun lalu penggemar sempat khawatir dengan penampilannya. Ia terlihat lebih berisi. Ia sendiri juga mengaku mengalami ADD atau Attention Deficit Dissorder yang membuatnya sulit mengontrol tindakannya. ADD juga tak jarang membuat seseorang kesulitan untuk fokus pada sesuatu. Neurotransmiter otak yang nggak bekerja secara normal berpengaruh pada tingkat dopamin dan norepinefrin.

Kontrak musiknya Park Bom bersama 2NE1 berakhir sejak 2016. Selain bersama 2NE1, perjalanan solo karirnya sejak 2010 masuk di beberapa puncak tangga lagu di Korea Selatan. Setelah pada tahun 2019 menduduki puncak tanggal lagu Korea, Park Bom akan kembali.

Nggak sabar menanti debut terbarunya?

“Nantikan comeback saya,” ujar Park Bom di akhir unggahan Instagram-nya.

LATEST ARTICLE