Rekomendasi 5 Aktivitas Quality Time Bersama Anak di Rumah

Nesia Amarasthi
Rekomendasi 5 Aktivitas Quality Time Bersama Anak di Rumah

Banyak aktivitas di rumah membuat waktu rasanya lambat berjalan. Ini wajar dirasakan, karena work from home, waktu keluar rumah juga terbatas dan kegiatan ramai seperti nonton film di bioskop atau nonton konser juga dibatasi. Agar nggak bosan, ini rekomendasi aktivitas quality time bersama anak yang bisa dilakukan selama di rumah saja.

Berkebun

Aktivitas berkebun jadi satu aktivitas populer yang dilakukan selama pandemi. Selain aktivitas ini menyegarkan dan menenangkan, bisa juga dilakukan bersama anak untuk quality time. Buat anak yang penuh rasa ingin tahu, orang tua bisa mengembangkannya dengan aktivitas berkebun.

Apalagi, keseharian anak sekolah daring sehingga bosan, stres hingga penat. Agar suasana hatinya kembali ceria, cobalah ajak anak terlibat dalam aktivitas berkebun. Mulai dari menyiapkan media tanam hingga bibit apa yang akan disemai. Aktivitas berkebun juga bisa dijadikan rutinitas sehari-hari lho. Misalnya kegiatan menyiram, menyiangi dan memberi pupuk pada tanaman.

Memasak bersama keluarga

Koneksi dan kerja sama dibutuhkan dalam aktivitas memasak. Pembagian tugas hingga masakan apa yang akan dihidangkan jadi urusan bersama. Nah, aktivitas quality time dengan memasak bersama anak dan keluarga jadi rekomendasi kedua.

Orang tua bisa bersama menyiapkan bahan. Sedangkan anak bisa mencoba mengeksplorasi bahan dan diolah jadi satu masakan yang nantinya dinikmati bersama.

Membuat kerajinan

Apapun yang berhubungan dengan keterampilan, bisa jadi satu ide untuk aktivitas quality time. Misalnya dengan menggambar satu bagian dinding. Sediakan cat air dan orang tua bersama anak bisa melukis di dinding bersama-sama. Atau, membuat kerajinan yang fungsional dan nantinya bisa dipakai di rumah.

Olahrga bersama

Misalnya beryoga, berenang, atau aktivitas olahraga lainnya bisa membangun waktu berkualitas bersama anak. Menariknya, aktivitas ini juga membuat sehat seluruh anggota keluarga yang ikut melakukannya lho.

Membuat dan menonton video

Kalau ingin mencoba aktivitas yang mengasyikkan dan menyenangkan buat orang tua serta anak, bisa dengan membuat video keluarga. Beri kesempatan anak untuk mengoperasikan kamera smartphone dan menangkap apa saja yang dilakukan orang tuanya. Bisa juga membiarkan buah hati mengambil gambar lingkungan sekitar atas arahan orang tua.

Menonton video juga seru jika dilakukan bersama. Terutama video yang punya tema disepakati seluruh anggota keluarga.

Dari rekomendasi diatas, aktivitas mana yang paling menyenangkan untuk quality time bersama anak?

LATEST ARTICLE