18 Tips Terbaik Merawat Badan Agar Tetap Sehat. Simple Aja, Kok!

Hani Apriliani
18 Tips Terbaik Merawat Badan Agar Tetap Sehat. Simple Aja, Kok!

Apa kamu ingin punya badan yang sehat? Memiliki badan yang sehat sudah pasti impian semua orang. Dengan kondisi badan yang sehat maka kita bisa terhindar dari berbagai macam penyakit yang bisa menyerang kapan saja. Untuk itu, mulai sekarang yuk biasakan diri untuk hidup sehat. Nggak hanya efek ke kesehatan, punya badan sehat juga merupakan bagian dari self-respect! Ini dia 20 tips menjaga badan supaya tetap sehat!

  1. Banyak makan ikan membuat otakmu berfungsi dengan baik. Ini cocok buat kamu yang punya intensitas tinggi dalam bekerja.
  2. Rajin membersihkan kuping bagian luar dengan cotton bud dan baby oil. Tapi jangan terlalu dalam sebab bisa merusak gendang telingamu.
  3. Sikat gigi dan berkumur menggunakan cairan antiseptic dapat menjaga kesegaran dan kebersihan mulut.
  4. Pakai conditioner tiap keramas biar rambut lembab, nggak bakal bercabang, kaku dan rontok.
  5. Rajin mengonsumsi tomat atau wortel biar mata bercahaya. Atau, kamu bisa menggantinya dengan makan carrot cake atau pumpkin pie.
  6. Bersihkan lubang hidung dengan tissue basah biar kulit hidung bagian dalam nggak lecet.
  7. Oleskan madu biar kulit bibir nggak pecah-pecah dan selalu sehat.
  8. Rajin menggunakan sunblock agar kulit tetap terawatt
  9. No smoking + Yes Swimming = excellent lungs!
  10. Makan makanan sehat dan batasi makanan berlemak biar nggak obese.
  11. Rajin mencuci tangan agar terhindar dari bakteri dan kuman, apalagi di masa pandemic virus corona seperti sekarang ini.
  12. Biasakan mencuci kaki, sebab cacing-cacing di perut masuk lewat pori-pori kulit di jari dan telapak kaki.
  13. Ganti rotimu dengan roti gandum. Tentu saja ini lebih sehat buat jantung.
  14. Minum air putih 8 gelas sehari bikin kerja ginjal lebih ringan. Akhirnya, badan jadi lebih sehat, deh!
  15. Rajin konsumsi yogurt. Yogurt bukan cuma enak, tapi juga baik buat pencernaan.
  16. Hindari infeksi saluran kemih dengan rajin minum jus cranberry.
  17. Mulai rawat kulitmu dari sekarang dengan lotion pelembab biar halus, bercahaya, dan sehat sampai tua.
  18. Rajin olah raga 3 kali seminggu bikin ototmu kuat.

LATEST ARTICLE