Nostalgia Tempo Doeloe, Ini 3 Restoran Lawas di Jakarta Pusat

Dian Afrillia
Nostalgia Tempo Doeloe, Ini 3 Restoran Lawas  di Jakarta Pusat

Dari tahun ke tahun, restoran baru terus bermunculan. Semakin ke sini, makin banyak restoran dengan desain kekinian yang digemari anak muda untuk foto-foto dan diunggah ke media sosial. 

Namun, kalau kamu pengen cari tempat makan yang lebih lawas dan bernuansa klasik, berikut ada tiga rekomendasi restoran jadul di Jakarta Pusat… 

Tugu Kunstkring Paleis

Tugu Kunstkring pertama kali dibuka pada tahun 1914 dan sejak jaman itu memang jadi pusat kesenian dan restoran mewah. Banyak masyarakat kelas atas pada saat itu menjadikan restoran ini sebagai favorit mereka.

Meski bangunannya jadul, tetap aja lho tampak kokoh dan megah. Interiornya bergaya baroque seperti gaya kerajaan dan ada perpaduan sentuhan Jawa dan Eropa. 

Konsep dari restorannya sendiri adalah fine dining dan pilihan menu makanannya pun beragam. Tempatnya cocok untuk acara-acara formal, perjamuan makan malam, bahkan pernikahan. 

Ragusa Es Italia 

Untuk menikmati kelezatan es krim jadul, kamu bisa cobain ke Ragusa  Es Italia. Suasana tempo dulunya sangat kental dan terlihat dari tempat dan menunya.  Memulai bisnis sejak tahun 1932, toko es krim ini dimiliki oleh pasangan asal Italia, Luigi Ragusa dan Vincenzo Ragusa. 

Nah, semua es krim yang ada di sana bahan dasarnya susu sapi segar. Ini yang bikin teksturnya lembut. Pilihannya ada egular, premium, mixed dan fancy flavored. Untuk rasanya ada cokelat, vanila, moka, nougat, durian, tutti frutty, dan spaghetti ice cream. 

Sekarang ini secara tempat dan penyajian sudah banyak berubah. Namun, rasanya tetap sama-sama enak kok. Masih banyak pengunjung dari luar kota juga yang menjadikan Ragusa sebagai tujuan wisata. 

Restoran Trio 

Ada lagi nih tempat  jadul yang wajib kamu kunjungi, namanya Restoran Trio. Nggak kalah lawas dari restoran sebelumnya lho soalnya memang udah ada sejak 1947. Menunya adalah chinese food dan kanton, macam ayam nan king, sup burung walet, lumpia udang, dan aneka mie ayam. 

Untuk menu, sebenarnya banyak banget sampai 200-an. Pilihan lain ada berbaga olahan capcay, kodok, bebek, babi, ayam, kepiting, udang, ikan, dan burung dara. Nah, kalau kamu mau cobain, bisa langsung ke restorannya di kawasan Gondangdia, Jakarta Pusat. 

LATEST ARTICLE